SEMUA PASTI ADA HIKMAHNYA

Orang berubah pikiran melalui pengalaman, bukan melalui perdebatan.

- Will Rogers

Ada seorang raja yang mempunyai penasihat yang sangat bijak. Penasihat ini selalu mendampingi raja kemana pun baginda pergi dan nasihat yang sering diberikan adalah "segala sesuatu pasti ada hikmahnya". Pada suatu hari raja berburu dan terjadilah kecelakaan kecil. Baginda tanpa sengaja melepaskan anak panahnya mengenai kakinya sendiri sehingga baginda pun terluka. Baginda raja bertanya kepada penasihat raja apa pendapatnya tentang kecelakaan yang baru saja terjadi. Penasihat raja menjawab pertanyaan raja dengan sangat bijak "segala sesuatu pasti ada hikmahnya, baginda." Namun, setelah mendengar jawaban itu, baginda menjadi murka dan memerintahkan kepada prajuritnya untuk memenjarakan penasihatnya itu. Pada saat penasihat raja akan dipenjara, baginda raja bertanya lagi kepada penasihatnya "Sekarang apa yang kamu pikirkan?" Penasihat raja itu lagi-lagi menjawab dengan jawaban yng sama, "Segala sesuatu pasti ada hikmahnya." Akhirnya penasihat raja yang sangat bijak itu dimasukkan dalam penjara. Beberapa hari kemudian, baginda berburu. Namun pada perburuannya kali ini baginda raja tidak didampingi oleh penasihatnya. Dalam perjalanan berburu, baginda ditangkap oleh suku kanibal. Kemudian baginda dibawa ke perkampungan mereka dimana baginda akan dijadikan santap makan malam.Sebelum baginda dimasukkan ke dalam kuali masakan, beberapa orang kanibal memeriksa tubuh baginda secara teliti. Para kanibal akhirnya mengetahui bahwa baginda mempunyai luka di kakinya. Karena mereka selalu menyantap manusia yang sempurna, tanpa cacat sedikit pun, mereka memutuskan untuk mengembalikan raja ke hutan karena sesuai dengan tradisi kaum kanibal, bahwa para kanibal tidak akan memakan segala sesuatu yang tidak sempurna. Baginda pun akhirnya terbebas dari kematiannya. Tiba-tiba baginda pun sadar, apa yang dikatakan penasihatnya itu benar. Penasihat raja pun akhirnya terhindar dari hukuman mati baginda dan jika ia mengikuti perjalanan berburu baginda, hidupnya pasti akan berakhir di kuali masak para kanibal itu.

INILAH PRINSIP-PRINSIP KESUKSESN ITU

Memang benar bahwa segala sesuatu yang terjadi di dunia ini pasti mempunyai maksud dan tujuan tersendiri dan semuanya terjadi untuk kebaikan kita sendiri. Jika kita memikirkan kejadian-kejadian yang terjadi dalam kehidupan ini, sesungguhnya semua kejadian masa lalu kita memandu kita pada apa yang kita kerjakan hari ini. Dan kejadian-kejadian ini pasti mengandung hikmah tersendiri. Semua kejadian masa lalu akan menjadikan diri kita menjadi seseorang yang lebih baik. Maka, apapun tantangan-tantangan yang akan kita hadapi ini, ingatlah bahwa semua yang terjadi akan membawa kita ke tempat yang lebih tinggi.

APA YANG HARUS SAYA LAKUKAN SEKARANG?

Mulai sekarang saya akan melihat hikmah atau pelajaran dari semua peristiwa yang saya temui. Saya tidak akan segera menyalahkan semua penderitaan, petaka atau cobaan yang menimpa saya. Saya yakin semua pasti ada hikmahnya. Semua ditujukan untuk menyempurnakan saya. Semakin banyak peristiwa yang saya alami, semakin banyak pula hikmah yang saya petik dan semakin bermaknalah kehidupan saya, bigi saya pribadi dan bagi orang lain, saat ini maupun masa depan! Saya layak memperoleh kesuksesan karena saya selalu mengambil pelajaran dari segala peristiwa yang terjadi!


No comments:

Post a Comment