TENTUKAN MOMENT OF TRUTH ANDA

Dia yang menemukan aspek "mengapa" dalam kehidupan ini, akan dapat menanggung hampir semua aspek "bagaimana"-nya.

- Friedrich Nietzsche

Ada seorang bocah negro yang merasa bahwa dirinya anak yang malang karena dia terlahir sebagai anak yang buta. Di sekolah ia selalu menyendiri karena kekurangan yang ia miliki. suatu hari ada seekor tikus masuk ke dalam kelas. Guru dan murid-murid berusaha menangkap tikus itu, tetapi tidak berhasil. Guru ingat bahwa si negro buta mempunyai kelebihan mendeteksi jejak tikus dengan ketajaman alat pendengarannya. Sang guru pun mendatangi murid negronya dan mengatakan kepadanya bahwa meskipun dia tidak dapat melihat tetapi dia diberi anugerah berupa ketajaman pendengaran. akhirnya dengan kelebihan yang dimiliki, si negro yang buta berhasil mendapat tikus dan mendapat pujian dari guru dan teman-temannya. Gara-gara peristiwa itu, si negro yang ternyata diketahui bernama Stevie Wonder menjadi seorang superstar dunia yang melegenda.

INILAH PRINSIP-PRINIP KESUKSESAN ITU

Citra diri Stevie Wonder berubah seketika setelah peristiwa penangkapan tikus itu. kebanyakan dari kita tidak menyadari potensi-potensi diri kita sendiri. kadangkala orang bisa mengerti dan menghargai, kadangkala pula orang bisa menertawakan. Penghargaan pengakuan serta pujian dari orang lain bisa mengubah hal yang tampak biasa menjadi sesuatu yang luar biasa dan istimewa. Kita bisa meremehkan orang dengan berbagai kritik, begitu juga kita bisa menyanjung kelebihan seseorang dengan berbagai pujian dan pengharagaan. Semua itu bergantung pada bagaimana cara kita memandang dan memperlakukan orang yang ada di sekitar kita.

APA YANG HARUS SAYA LAKUKAN SEKARANG?

Mulai sekarang saya mencari "moment of truth" saya sendiri. Jika tidak bisa segera menemukan, saya akan menciptakannya. Saya layak memperoleh kesuksesan karena saya menemukan "moment of truth" saya.


No comments:

Post a Comment